Minggu, 30 April 2017

pengertian komputer

Pengertian komputer 1 Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi. Pengertian komputer tersebut dikemukakan oleh Hamacher .( V. Carl Hamacher, Zvonko G. Vranesic, Safwat G. Zaky, Computer Organization (5th Edition), McGraw-Hill, 2001.) Pengertian komputer 2 Komputer adalah suatu alat elektonik yang mampu melakukan beberapa tugas sebagai berikut: menerima input memproses input tadi sesuai dengan programnya menyimpan perintah-perintah dan hasil dari pengolahan menyediakan output dalam bentuk informasi Definisi komputer diatas dikemukakan oleh Menurut Blissmer (Robert H. Blissmer, Computer Annual, An Introduction to Information Systems 1985-1986 (2nd Edition), John Wiley & Sons, 1985.) Advertsiment Pengertian komputer 3 Komputer adalah suatu pemroses data yang dapat melakukan perhitungan besar secara cepat, termasuk perhitungan aritmetika dan operasi logika, tanpa campur tangan dari manusia. Pengertian komputer diatas dikemukakan oleh Fuori (William M. Fuori, Introduction to the Computer: The Tool of Business (3rd Edition), Prentice Hall, 1981.) Pengertian komputer 4 Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya, dan menghasilkan output berdasarkan instruksi-instruksi yang telah tersimpan di dalam memori. Definisi tersebut oleh Sanders (1985). Pengertian komputer 5 Komputer adalah suatu pemroses data (data processor) yang dapat melakukan perhitungan besar dan cepat, termasuk perhitungan aritmatika yang besar atau operasi logika, tanpa campur tangan dari manusia mengoperasikan selama pemrosesan. Definisi komputer tersebut menurut buku Introduction To The Computer, The Tool Of Busines (William M.Fouri), Pengertian komputer 6 Komputer adalah tipe khusus alat penghitung yang mempunyai sifat tertentu yang pasti. Defnisi komputer tersebut menurut buku Introduction To Computers (Gordon B. Davis). Jika ditelusuri lebih jauh lagi, kita mungkin akan menemukan banyak lagi ahli yang mencoba mendefinisikan komputer secara berbeda. Namun, secara umum kita bisa menyimpulkan bahwa komputer adalah suatu perangkat elektronik yang dapat 1.menerima input 2.mengolah input 3.memberikan informasi 4.menggunakan suatu program yang tersimpan di memori komputer 5.dapat menyimpan program dan hasil pengolahan 6.serta bekerja secara otomatis. Dari definisi tersebut terdapat tiga hal penting bagi sebuah komputer. Tiga hal penting ini mewakili keseluruhan fungsi komputer, yaitu; input data pengolahan data output data. Untuk melakukan input data pada sebuah komputer, kita bisa menggunakan berbagai alat misalnya: mouse, keyboard, kamera digital, scanner dan lain-lain. Pada fungi pengolahan data, suatu komputer harus bisa melakukan proses manipulasi dari data ke dalam bentuk yang lebih berguna dan lebih berati. Informasi sendiri merupakan hasil dari suatu kegiatan pengolahan data yang memberikan bentuk yang lebih bermakna dari suatu fakta. Jadi sebuah komputer harus bisa melakukan pengolahan data elektronik. Tentu proses pengolahan ini tergantung dari seberapa besar kemampuan software dan hardware yang dimiliki oleh sebuah komputer. Pada output data, kita mengenal berbagai alat yang dapat digunakan sebagai output data pada sebuah komputer. Contoh perangkat yang paling umum kita jumpai untuk output sebuah komputer adalah printer. Penggolongan komputer Dari berbagai hal tersebut, terdapat berbagai literatur yang melakukan penggolongan jenis komputer. penggolongan jenis komputer atau macam komputer tersebut umumnya berdasarkan beberapa hal yakni; 1. Penggolongan komputer berdasarkan data yang diolah, Berdasarkan data yang diolah, jenis komputer dapat digolongkan sebagai berikut; Komputer Analog Komputer Digital Komputer Hybrid 2. penggolongan komputer berdasarkan tujuan penggunaannya Komputer Untuk Tujuan Khusus (Special Purpose Computer)Komputer Untuk Tujuan Umum (General Purpose Computer) 3. penggolongan komputer berdasarkan kapasitas/ukurannya Komputer Mikro (Micro Computer) Komputer Mini (Mini Computer) Komputer Kecil (Small Computer) Komputer Menengah (Medium Computer) Komputer Besar (Large Computer) Komputer Super (Super Computer) Sumber http://www.jatikom.com/2016/03/pengertian-komputer.html#ixzz4fjymlRLy Follow us: jatikom on Facebook

Pengertian, Manfaat dan Macam-Macam Jaringan Komputer (Terlengkap)

Pengertian, Manfaat dan Macam-Macam Jaringan Komputer (Terlengkap) Kata “jaringan komputer” mungkin sudah tidak asing lagi bagi telinga kita, mengingat hampir setiap hari kita melibatkan jaringan komputer dalam pekerjaan kita. Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri dari dua atau lebih komputer yang saling terhubung satu sama lain melalui media transmisi atau media komunikasi sehingga dapat saling berbagi data, aplikasi maupun berbagi perangkat keras komputer. Istilah jaringan komputer sendiri juga dapat diartikan sebagai kumpulan sejumlah terminal komunikasi yang terdiri dari dua komputer atau lebih yang saling terhubung. Tujuan dibangunnya jaringan komputer adalah agar informasi/ data yang dibawa pengirim (transmitter) dapat sampai kepada penerima (receiver) dengan tepat dan akurat. Jaringan komputer memungkinkan penggunanya dapat melakukan komunikasi satu sama lain dengan mudah. Selain itu, peran jaringan komputer sangat diperlukan untuk mengintegrasi data antar komputer-komputer client sehingga diperolehlah suatu data yang relevan. Manfaat Jaringan Komputer Berbicara mengenai manfaat dari jaringan komputer. Terdapat banyak sekali manfaat jaringan komputer, antara lain : Dengan jaringan komputer, kita bisa mengakses file yang kita miliki sekaligus file orang lain yang telah diseberluaskan melalui suatu jaringan, semisal jaringan internet. Melalui jaringan komputer, kita bisa melakukan proses pengiriman data secara cepat dan efisien. Jaringan komputer membantu seseorang berhubungan dengan orang lain dari berbagai negara dengan mudah. Selain itu, pengguna juga dapat mengirim teks, gambar, audio, maupun video secara real time dengan bantuan jaringan komputer. Kita dapat mengakses berita atau informasi dengan sangat mudah melalui internet dikarenakan internet merupakan salah satu contoh jaringan komputer. Misalkan dalam suatu kantor memerlukan printer, kita tidak perlu membeli printer sejumlah dengan komputer yang terdapat pada kantor tersebut. Kita cukup membeli satu printer saja untuk digunakan oleh semua karyawan kantor tersebut dengan bantuan jaringan komputer. Macam-Macam Jaringan Komputer Umumnya jaringan komputer di kelompokkan menjadi 5 kategori, yaitu berdasarkan jangkauan geografis, distribusi sumber informasi/ data, media transmisi data, peranan dan hubungan tiap komputer dalam memproses data, dan berdasarkan jenis topologi yang digunakan. Berikut penjabaran lengkapnya : A. Berdasarkan Jangkauan Geografis 1. LAN Local Area Network atau yang sering disingkat dengan LAN merupakan jaringan yang hanya mencakup wilayah kecil saja, semisal warnet, kantor, atau sekolah. Umumnya jaringan LAN luas areanya tidak jauh dari 1 km persegi. Biasanya jaringan LAN menggunakan teknologi IEEE 802.3 Ethernet yang mempunyai kecepatan transfer data sekitar 10, 100, bahkan 1000 MB/s. Selain menggunakan teknologi Ethernet, tak sedikit juga yang menggunakan teknologi nirkabel seperti Wi-fi untuk jaringan LAN. 2. MAN Metropolitan Area Network atau MAN merupakan jaringan yang mencakup suatu kota dengan dibekali kecepatan transfer data yang tinggi. Bisa dibilang, jaringan MAN merupakan gabungan dari beberapa jaringan LAN. Jangakauan dari jaringan MAN berkisar 10-50 km. MAN hanya memiliki satu atau dua kabel dan tidak dilengkapi dengan elemen switching yang berfungsi membuat rancangan menjadi lebih simple. 3. WAN Wide Area Network atau WAN merupakan jaringan yang jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, semisal sebuah negara bahkan benua. WAN umumnya digunakan untuk menghubungkan dua atau lebih jaringan lokal sehingga pengguna dapat berkomunikasi dengan pengguna lain meskipun berada di lokasi yang berbebeda. B. Berdasarkan Distribusi Sumber Informasi/ Data 1. Jaringan Terpusat Yang dimaksud jaringan terpusat adalah jaringan yang terdiri dari komputer client dan komputer server dimana komputer client bertugas sebagai perantara dalam mengakses sumber informasi/ data yang berasal dari komputer server. Dalam jaringan terpusat, terdapat istilah dumb terminal (terminal bisu), dimana terminal ini tidak memiliki alat pemroses data. 2. Jaringan Terdistribusi Jaringan ini merupakan hasil perpaduan dari beberapa jaringan terpusat sehingga memungkinkan beberapa komputer server dan client yang saling terhubung membentuk suatu sistem jaringan tertentu. C. Berdasarkan Media Transmisi Data yang Digunakan 1. Jaringan Berkabel (Wired Network) Media transmisi data yang digunakan dalam jaringan ini berupa kabel. Kabel tersebut digunakan untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya agar bisa saling bertukar informasi/ data atau terhubung dengan internet. Salah satu media transmisi yang digunakan dalam wired network adalah kabel UTP. Baca juga : Pengertian dan Manfaat Internet 2. Jaringan Nirkabel (Wireless Network) Dalam jaringan ini diperlukan gelombang elektromagnetik sebagai media transmisi datanya. Berbeda dengan jaringan berkabel (wired network), jaringan ini tidak menggunakan kabel untuk bertukar informasi/ data dengan komputer lain melainkan menggunakan gelombang elektromagnetik untuk mengirimkan sinyal informasi/ data antar komputer satu dengan komputer lainnya. Wireless adapter, salah satu media transmisi yang digunakan dalam wireless network. D. Berdasarkan Peranan dan Hubungan Tiap Komputer dalam Memproses Data 1. Jaringan Client-Server Jaringan ini terdiri dari satu atau lebih komputer server dan komputer client. Biasanya terdiri dari satu komputer server dan beberapa komputer client. Komputer server bertugas menyediakan sumber daya data, sedangkan komputer client hanya dapat menggunakan sumber daya data tersebut. Baca juga : Tugas dan tanggung jawab admin server 2. Jaringan Peer to Peer Dalam jaringan ini, masing-masing komputer, baik itu komputer server maupun komputer client mempunyai kedudukan yang sama. Jadi, komputer server dapat menjadi komputer client, dan sebaliknya komputer client juga dapat menjadi komputer server. E. Berdasarkan Topologi Jaringan yang Digunakan Topologi jaringan komputer merupakan bentuk/ struktur jaringan yang menghubungkan komputer satu dengan yang lain. Untuk pembahasan lebih detail mengenai topologi jaringan, silakan baca artikel macam-macam topologi jaringan komputer yang pernah saya tulis sebelumnya. Sekian untuk artikel mengenai pengertian, manfaat dan macam-macam jaringan komputer. Semoga tulisan pendek saya ini bermanfaat dan mudah dipahami.

CARA MENGAKTIFKAN DAN MEMATIKAN KOMPUTER

CARA MENGAKTIFKAN DAN MEMATIKAN KOMPUTER Menyalakan komputer dan mengamati proses aktifasi sistem hingga selesai adalah hal pertama yang akan Anda lakukan. Proses untuk menyalakan/menghidupkan komputer ini disebut dengan istilah Booting. Proses booting ini bukan hanya sekedar menyalakan komputer semata, namun merupakan suatu proses mengaktifkan sistem operasi (operating system) serta program aplikasi lainnya agar dalam kondisi siap dipakai oleh user. Ada 2 macam isitilah booting, yaitu : 1. COLD BOOTING (Booting dingin)Yaitu proses menjalankan computer pertama kali (computer dalam keadaan mati ). Proses ini dapat dilakukan dengan cara menekan tombol ON 2. WARM BOOTING (Reset/ Booting Panas) Yaitu proses menjalankan komputer ketika computer dalam keadaan hidup. Disebut juga dengan istilah Restart. Proses ini dapat dilakukan dengan cara menekan tombol reset/restart pada CPU atau dengan menekan tombol ALT, CTRL dan DEL secara bersamaan Langkah – langkah menyalakan komputer dengan sistem booting : · Cek dulu keadaan komputer, apakah sudah terhubung dengan aliran listrik · Nyalakan tombol power pada Stavol · Tekan tombol “Power” pada CPU · Tekan tombol “ Power “ pada Monitor (monitor dalam keadaan on ditandai dengan led menyala / switch pada posisi on) · Tunggu sampai monitor menyala dan mengeluarkan layar desktop windows. Langkah-langkah mematikan computer : Sebelum mengakhiri Program Windows, pastikan semua program selain Windows kita tutup (Close) terlebih dahulu. Untuk mengakhiri Program Windows, dapat kita lakukan dengan langkah-langkah sbb : · Klik tombol Start · Klik Turn Off Computer · Klik tombol Turf Off

Cara Mengatasi Laptop/Komputer Lemot dan Penyebabnya

Cara Mengatasi Laptop/Komputer Lemot dan Penyebabnya komputer lemot File temp. yang terlalu besar. Ketika kita mengakses Internet melalui komputer kita, maka komputer akan menyimpan beberapa data ke dalam folder temp. ketika folder ini sudah sangat besar, bisa jadi ini akan memperlambat kinerja komputer anda. Cara yang paling mudah adalah dengan membersihkan folder tersebut dengan menggunakan software 'Ccleaner'. Untuk mendownload ccleaner, buka link berikut => http://www.piriform.com/ccleaner/download/standard cara menjalankan, install ccleaner yang sudah anda download, buka aplikasi ccleaner, lalu klik analyze, tunggu sampai proses selesai. Setelah itu, untuk membersihkan file temp, klik tombol run cleaner. ccleaner Terlalu banyak program yang terinstall Terkadang kita kurang memperhatikan poin ini, kita sering menginstall software-software yang sekiranya tidak terlalu penting bagi pekerjaan kita. Akibatnya, komputer akan menjalankan banyak sekali program pada saat komputer pertama kali dihidupkan. Jelas ini sangat membebani komputer. Cara mengatasinya sangat mudah, anda bisa uninstall aplikasi yang tidak terlalu penting pada control panel atau mendisable aplikasi tersebut agar tidak berjalan ketika komputer dihidupkan, caranya buka software Ccleaner => pilih tab tool => startup => disable aplikasi yang tidak terlalu penting. Kemudian, anda juga bisa menguninstall program-program tidak jelas yang ada pada komputer anda melalui control panel. Klik Windows, klik Control Panel, klik uninstall program, lalu pilih program yang tidak terpakai untuk di uninstall. Spesifikasi komputer lebih rendah dari spesifikasi yang dibutuhkan oleh aplikasi Jika komputer anda sudah bisa bekerja mulus tetapi pada saat bermain game komputer anda terasa sangat berat danlambat, itu berarti game yang anda jalankan membutuhkan spesifikasi yang lebih tinggi lagi. Usahakan untuk melihat 'system requirement' game tersebut agar anda bisa membandingkannya dengan kemampuan komputer anda. Spesifikasi komputer sudah terlalu jadul Ini adalah kasus yang paling umum. Spesifikasi komputer yang anda gunakan perlu diupgrade agar komputer bisa berjalan lancar. Usahakan komputer anda sudah menggunakan processor dual core dan ram minimal sebesar 2GB. Baca juga : Cara memilih spesifikasi komputer rakitan yang tepat Kerusakan pada komponen komputer Komputer anda bisa melambat kinerjanya jika terjadi kerusakan pada komponen komputer, contohnya pada hardisk. Hardisk adalah komponen yang paling peka. Contohnya adalah hardisk bad sector. Komputer anda akan berjalan sangat lambat sekali jika terjadi kerusakan seperti ini. Solusinya adalah mengganti dengan hardisk baru. Baca juga : cara memperbaiki hardisk bad sector Karena virus Biasakan untuk selalu mengupdate database antivirus anda untuk menghindar serangan virus yang bisa memperlambat kinerja komputer anda. Itulah sedikit cara untuk mengatasi laptop atau komputer yang berjalan lambat. Silahkan rawat komputer anda dengan baik, bersihkan komponen, jangan install sembarang software, update antivirus secara berkala, upgrade komponen komputer dengan komponen yang lebih baik. Dengan begitu komputer anda akan bekerja secara maksimal dan tidak lemot lagi.

Pengertian internet dan interanet

Pengertian internet Internet adalah suatu jaringan komputer yang satu dengan yang lain saling terhubung untuk keperluan komunikasi dan informasi. Sebuah komputer dalam satu jaringan internet dapat berada di mana saja atau bahkan di seluruh Indonesia. Sering juga internet diartikan sebagai jaringan komputer di seluruh dunia yang berisikan informasi dan sebagai sarana komunikasi data yang berupa suara, gambar, video dan juga teks. Informasi ini dibuat oleh penyelenggara atau pemilik jaringan komputer atau dibuat pemilik informasi yang menitipkan informasinya kepada penyedia layanan internet. Pengertian intranet Intarnet adalah jaringan komputer-komputer yang saling tersambung digunakan suatu sistem organisasi. Misalnya: jaringan komputer-komputer PT. Telkom seluruh Indonesia. Jadi dibilang “internet” khusus. Intranet berfungsi mengkomunikasikan komputer satu dengan yang lain, persis seperti internet tatapi layanannya terbatas, tidak seluas dan seberagam di internet.

Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer

Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer 1. Topologi Ring Pada topologi ring setiap komputer di hubungkan dengan komputer lain dan seterusnya sampai kembali lagi ke komputer pertama, dan membentuk lingkaran sehingga disebut ring, topologi ini berkomunikasi menggunakan data token untuk mengontrol hak akses komputer untuk menerima data, misalnya komputer 1 akan mengirim file ke komputer 4, maka data akan melewati komputer 2 dan 3 sampai di terima oleh komputer 4, jadi sebuah komputer akan melanjutkan pengiriman data jika yang dituju bukan IP Address dia. topologi jaringan komputer Kelebihan dari topologi jaringan komputer ring adalah pada kemudahan dalam proses pemasangan dan instalasi, penggunaan jumlah kabel lan yang sedikit sehingga akan menghemat biaya. Kekurangan paling fatal dari topologi ini adalah, jika salah satu komputer ataupun kabel nya bermasalah, maka pengiriman data akan terganggu bahkan error. 2. Topologi Bus Topologi jaringan komputer bus tersusun rapi seperti antrian dan menggunakan cuma satu kabel coaxial dan setiap komputer terhubung ke kabel menggunakan konektor BNC, dan kedua ujung dari kabel coaxial harus diakhiri oleh terminator. topologi jaringan komputer Kelebihan dari bus hampir sama dengan ring, yaitu kabel yang digunakan tidak banyak dan menghemat biaya pemasangan. Kekurangan topologi bus adalah jika terjadi gangguan atau masalah pada satu komputer bisa menggangu jaringan di komputer lain, dan untuk topologi ini sangat sulit mendeteksi gangguan, sering terjadinya antrian data, dan jika jaraknya terlalu jauh harus menggunakan repeater. 3. Topologi Star Topologi ini membentuk seperti bintang karena semua komputer di hubungkan ke sebuah hub atau switch dengan kabel UTP, sehingga hub/switch lah pusat dari jaringan dan bertugas untuk mengontrol lalu lintas data, jadi jika komputer 1 ingin mengirim data ke komputer 4, data akan dikirim ke switch dan langsung di kirimkan ke komputer tujuan tanpa melewati komputer lain. Topologi jaringan komputer inilah yang paling banyak digunakan sekarang karena kelebihannya lebih banyak. topologi jaringan komputer Kelebihan topologi ini adalah sangat mudah mendeteksi komputer mana yang mengalami gangguan, mudah untuk melakukan penambahan atau pengurangan komputer tanpa mengganggu yang lain, serta tingkat keamanan sebuah data lebih tinggi, . Kekurangannya topologi jaringan komputer ini adalah, memerlukan biaya yang tinggi untuk pemasangan, karena membutuhkan kabel yang banyak serta switch/hub, dan kestabilan jaringan sangat tergantung pada terminal pusat, sehingga jika switch/hub mengalami gangguan, maka seluruh jaringan akan terganggu. 4. Topologi Mesh Pada topologi ini setiap komputer akan terhubung dengan komputer lain dalam jaringannya menggunakan kabel tunggal, jadi proses pengiriman data akan langsung mencapai komputer tujuan tanpa melalui komputer lain ataupun switch atau hub. pengertian topologi jaringan komputer Kelebihanya adalah proses pengiriman lebih cepat dan tanpa melalui komputer lain, jika salah satu komputer mengalami kerusakan tidak akan menggangu komputer lain. Kekurangan dari topologi ini sudah jelas, akan memakan sangat banyak biaya karena membutuhkan jumlah kabel yang sangat banyak dan setiap komputer harus memiliki Port I/O yang banyak juga, selain itu proses instalasi sangat rumit. 5. Topologi Tree Topologi jaringan komputer Tree merupakan gabungan dari beberapa topologi star yang dihubungan dengan topologi bus, jadi setiap topologi star akan terhubung ke topologi star lainnya menggunakan topologi bus, biasanya dalam topologi ini terdapat beberapa tingkatan jaringan, dan jaringan yang berada pada tingkat yang lebih tinggi dapat mengontrol jaringan yang berada pada tingkat yang lebih rendah. macam jenis topologi jaringan komputer Kelebihan topologi tree adalah mudah menemukan suatu kesalahan dan juga mudah melakukan perubahan jaringan jika diperlukan. Kekurangan nya yaitu menggunakan banyak kabel, sering terjadi tabrakan dan lambat, jika terjadi kesalahan pada jaringan tingkat tinggi, maka jaringan tingkat rendah akan terganggu juga.

Kelebihan dan kekurangan Andromax M2S

Kelebihan dan kekurangan Andromax M2S Berikut Markastekno Tampilkan Beberapa Kelebihan Andromax M2S : 1. Terdapat Antena LTE yang disebut 2T2R (2 transmitter dan 2 receiver) Keberadaan antena tersebut didalam perangkat ini membuat kemampuan menangkap sinyal dan memancarkan sinyal yang lebih kuat sehingga proses koneksi dapat berjalan lebih baik. 2. LTE Cat.4 Dengan teknologi ini maka proses uplod dan downlod dijaringan 4G menjadi lebih cepat,yakni mencapai 150Mbps untuk unduh dan 50Mbps untuk kecepatan unggah. 3. Chipset Qualcomm MDM 9320 Prosesor ini mampu bekerja maksimal namun dengan daya yang minimal,sehingga pemakaian baterai menjadi lebih hemat 4.Baterai 2000mAh gabungan baterai berdaya besar plus chipset irit daya membuat modem ini mampu dipakai streaming video terus-menerus mencapai 9 jam.Jadi jika dipakai untuk pemakain diluar video maka daya tahan baterai juga akan jauh lebih lama lagi. Namun demikian meski memiliki banyak keunggulan Mi-Fi Andromax M2S juga ternyata tidak terlepas dari kelemahan. Kekurangan Andromax M2S adalah kemampuan sharing data dengan perangkat mobilenya justru berkurang hanya 15 device saja, padahal M2Y dan M2P mampu sharing sampai 32 perangkat. oh ya andromax M2s ini juga dilengkapi dengan apps mylink untuk memudahkan pengecekan data secara realtime.